Buku kedua Mahir yang saya baca setelah 'Rhapsody'.Sebenarnya buku ini menyajikan konsep yang fresh menurut saya. 10 bab dengan sudut pandang 10 orang berbeda yang ternyata memiliki keterkaitan satu sama lain.Namun saya tidak merasakan sesuatu yang 'wah' dari buku ini sayangnya. Ada beberapa cerita yang dibiarkan menggantung dan tidak dilanjutkan di bab berikutnya. Seolah-olah tidak ada kelanjutannya lagi.Tapi sekali lagi, saya mengapresiasi buku ini dari konsepnya yang fresh tadi. Lihat! Saya berani kasi 'Here, After' dengan 5 bintang! Saya sungguh terpana akan karya Mahir Pradana. Rasanya bahkan sulit untuk menguraikan kekaguman itu.Novel ini membuat saya diliputi rasa keterkejutan! Bagaimana tidak? Saya nggak pernah membayangkan kalo ternyata judul untuk tiap bab dalam buku ini adalah nama orang. Di awali dengan bab 1: ADI. Dan setiap bab itu, mengisahkan detail tentang orang itu dan sudut pandang yang dipakai adalah orang yang dijadikan judul bab itu. Namun cerdasnya lagi, ada semacam keterkaitan antara bab awal hingga akhir dalam kata lain, ada rangkaian kisah yang saling terkait antar banyak tokoh di dalamnya. Dan TIDAK ADA pemeran utama yang sebenar-benarnya dalam tokoh ini.Saya pikir awalnya ini adalah kumpulan cerpen. Ternyata lagi-lagi saya salah. Dan... saya sangat suka cara Mahir menguraikan cerita. Pilihan katanya yang keren dan membuat saya terpana berkali-kali dengan alurnya yang tak terduga membuat saya berani sekali lagi memberi rating novel ini dengan 5 bintang!