Semusim, Dan Semusim Lagi (2013) - Plot & Excerpts
Dituturkan oleh narator tak bernama dan ditulis dengan teknik “penceritaan yang intens, serius, eksploratif, dan mencekam”.Menceritakan seorang gadis SMA berusia sekitar tujuh belas tahun dengan pembawaan tertutup, penyendiri, namun cerdas dan kritis melebihi pribadi gadis sepantaran pada umumnya. Melalui untaian indah kata demi kata yang menancap langsung pada akal sehat setiap orang yang membaca, Dwifatma mengajak para pembaca untuk sependapat dengan pola pikir sang karakter utama melalui ilmu pengetahuan secara umum mengenai buku, musik, dan kehidupan sosial yang terjadi di sekitar kita.Satu-satunya kekurangan buku ini adalah kurangnya eksplorasi terhadap latar belakang sang karakter utama. Mengingat mimpinya untuk menjadi seorang ahli sejarah, sang penulis sepertinya lupa bagaimana dengan kehidupan pendidikan sang karakter utama disini. Selain dari hal ini, buku ini layak dibaca.Baca dan nikmati alirannya yang tidak terduga. Maka buku ini jadi novel pertama yang selesai saya baca di tahun 2014. Perjuangan betul buat meyelesaikannya karena lagi-lagi saya terkena musibah 'buku salah cetak'. Jadi saya harus menunggu beberapa bulan untuk bisa dapat gantinya. Tapi yasudahlah tidak apa-apa. :D Dari awal saya langsung suka tokoh 'Aku' karena dia cerewet dan jalan pikirannya yang aneh. Saya juga punya imajinasi yang cukup asyik akan tokoh Muara. Di pertengahan saya mulai merasa ada yang janggal. Kemudian semua berubah jadi suram sampai akhir. Menurut saya ceritanya bisa ditebak tapi yang membuat seru bacanya adalah karena cara penceritaan yang mengalir. Banyak referensi buku dan musik yang menarik. Juga banyak pemikiran tentang hal sepele dalam kehidupan dalam setiap babnya.
What do You think about Semusim, Dan Semusim Lagi (2013)?
Dikasih empat bintang untuk segala kejutan yang disajikan penulis dalam bukunya. Great Job!! [^[]^]
—nuni
bahasa yang bagus,cerita yang punya pesan yang baik. hanya kurang cocok untuk saya :)
—Brittany
Whoosaah. Cerita yang 'unik', seunik covernya.
—Molly
3.5* pembulatan ke bawah.review menyusul...
—toddzdaughter