Your Job Is Not Your Career (2010) - Plot & Excerpts
Saya harus meminta maaf sebelumnya karena hanya bisa memberikan dua bintang untuk buku yang (katanya) telah berhasil mencerahkan banyak individu. Entah karena pengaruh suasana membaca yang tidak kondusif atau memang karena buku ini tidak cukup mengena bagi saya. Saya menghabiskan 162 halaman buku ini di dalam ruang tunggu bandara, kira-kira dalam waktu 2 jam. Tidak sulit untuk membaca keseluruhan buku ini dalam waktu yang singkat. Walaupun terdiri dari 18 bab, setiap bagiannya relatif singkat dan tata letak tulisannya tidak padat. Selain itu, banyak halaman yang hanya dihiasi ilustrasi, info grafik, atau kutipan bijak.Mungkin ketidakpuasan saya bersumber dari ekspektasi yang terlalu tinggi. Seorang teman memberikan buku ini--bersama dengan Career Snippet, buku Rene yang dijual satu paket dengan buku ini--setahun lalu. Katanya buku ini bagus buat saya yang seperti amfibi, hidup di dua dunia antara medis dan menulis. Tapi toh akhirnya buku ini masih tersegel rapi di lemari, sampai akhirnya saya membaca Untuk Indonesia Yang Kuat. Dalam bukunya itu, Ligwina Hananto mengungkit Rene dan pemikiran-pemikirannya yang menginspirasi.Buku ini tidak buruk. Buku ini juga sangat membangun. Tapi saya hanya tidak merasa "penuh" setelah membacanya. Ada yang kurang disampaikan secara detail oleh Rene. Saya sendiri tidak tahu apa, tapi ada yang kurang. Buat saya buku ini hanya seperti ceramah motivasi yang mengawang dan sulit diaplikasikan. Dan satu hal yang selalu saya sesali. Kebanyakan buku "motivasi" soal karier selalu berfokus pada segmen white collar. Apa kabar nasib para self-employed yang juga membutuhkan panduan berkarya? Quotesnya bagus! really inspiring. Grafisnya OKE! menarik sekali..Sisi lain dari buku ini, penuturannya butuh waktu untuk dicerna, akan lebih mudah membaca buku ini sambil benar-benar berimajinasi Rene sendiri yang ngomong langsung.I don't even know is this a good things or bad, but i took really looooong time to finish the book. Mungkin karna waktu termenung-dan-meresapinya yang butuh waktu lama atau krn kadang penuturannya jadi agak ngebuat loose di tengah-tengah.Cherioo!
What do You think about Your Job Is Not Your Career (2010)?
Melihat pekerjaan dan tujuan hidup dari sudut pandang yang berbeda.
—poly
membaca buku ini pengetahuan tentang "passion" jadi bertambah :)
—bell
Bukunya bagus, sangat bagus... Ntar deh Reviewnya....
—borbor